Saturday 1 October 2011

Potret Kegiatan April 2011

Namo Buddhaya,

Dalam bulan April ini terdapat dua agenda besar yaitu: Ulang tahun Vihara ke-14, dan Pembukaan Sebulan Penghayatan Dhamma.

Di awal minggu bulan April, diisi dengan kegiatan talkshow bersama dr.Fisher Iwan, Sp.RM dengan topik Narkoba & Bahaya Seks Bebas (03/04).


Latihan Meditasi bersama Bhante Dhammavijayo (07/04)


Dilanjutkan dengan Ceramah Dhamma di Sekolah Minggu Buddhis Grha Buddha Manggala oleh Bhante Ciradhammo, dan aneka lomba dalam rangka Perayaan Ulang Tahun VGBM ke-14 (10/04).






Puncak Perayaan Ulang Tahun Vihara Grha Buddha Manggala ke-14, dipimpin langsung oleh PMd. Suwarno, ST. pada petang harinya, 10 April 2011, dan Ceramah Dhamma disampaikan oleh Bhante Ciradhammo, yang kemudian dilanjutkan dengan Pemotongan tumpeng dan kue tart, dan diakhiri dengan Patidana yang diwakili oleh para Umat Buddha.







Para umat & tamu dari Wat Ananda Singapore melaksanakan dana makan kepada Bhante Ciradhammo (16/04).


Bakti Sosial yang dikoordinasi oleh DPC PATRIA Kota Batam, dan didampingi oleh Dayaka Sabha VGBM, sekaligus turut serta rombongan dari Wat Ananda Singapore (16-17 April)






Pembukaan Sebulan Penghayatan Dhamma oleh Bhante Ciradhammo (16/04).




Latihan Meditasi bersama Sdr. Andy (22/04).



PMd.Suwarno membimbing Dhammacamp yang diadakan UKM Buddha Kampus UIB di Palm Spring Resort (23/04).


Bhante Upasamo menerima dana makan siang di Cetiya Manggala Utama


Bhante Upasamo mengisi Sebulan Penghayatan Dhamma di Vihara Grha Buddha Manggala (24/04)



Semoga semua mahluk berbahagia.

Salam metta,
Dayaka Sabha VGBM