Tuesday 7 August 2012

Agenda Kegiatan Agustus 2012

Namo Buddhaya,

Pada bulan Agustus 2012 ini, kami memiliki beberapa agenda utama yang bertemakan Asadha dan Kemerdekaan RI ke-67, antara lain:

1) Peringatan Hari Suci ASALHA (ASADHA) 2556 TB
Kita kembali diingatkan 26 abad lalu akan sebuah peristiwa yang sangat penting, yang menjadi tonggak lengkaplah Tiga Permata Mulia / TIRATANA (Buddha, Dhamma dan Sangha) dengan:
- Sang Buddha Gotama membabarkan Dhamma Kesunyataan kepada 5 pertapa: Bhaddiya, Assaji, Vappa, Kondanna, dan Mahanama. Dhamma Kesunyataan yang menunjukkan dengan jelas Empat Kebenaran Mulia yang dapat menghancurkan belenggu kegelapan batin dengan menjalankan Jalan Mulia Berunsur Delapan.
- 5 pertapa tersebut menjadi 5 murid bhikkhu yang pertama, sebagai awal berdirinya Sangha.


Peringatan ini akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : Kamis/ 2 Agustus 2012
Pukul : 19:30-20:30 WIB
Acara : Pembacaan Pali-vacana: Gatha, Paritta, Sutta (Dhammacakkapavatana Sutta)

2) Perayaan ASALHA PUJA Agung 2556 TB Sekolah Minggu Buddhis Grha Buddha Manggala
Siswa-siswi Sekolah Minggu Buddhis pun akan turut bersama-sama merayakan Hari Raya Asadha pada:
Hari / tanggal : Minggu / 5 Agustus 2012
Pukul : 09:00 - 10:30 WIB
Dhammadesana oleh : Bhikkhu Guttadhammo Thera

3) Fang-sheng (Pelepasan Satwa) Burung bersama-sama
Fang-sheng ini dilaksanakan secara rutin di awal bulan dengan mekanisme para umat cukup berdana uang untuk pembelian burung, dari dana yang terkumpul maka akan dibelikan burung pada hari itu juga tanpa ada pemesanan pada pihak penjual, jadi kami melakukan secara spontan. Fang-sheng ini ditujukan sebagai wujud melatih cinta-kasih kepada semua mahluk, dan kasih-sayang untuk meringangkan penderitaan mahluk lain.
Hari / tanggal : Minggu / 5 Agustus 2012
Pukul : 10:45 - 11:00 WIB
Info dan pengumpulan dana dikoordinir oleh: Sdr. Lasiman, S.Ag (085272500761)

4) Donor Darah Rutin bersama PMI Batam
Donor Darah Rutin dilaksanakan bertepatan pada momen Hari Raya Agama Buddha, dan kali ini bertepatan pada Hari Raya ASADHA
Hari / tanggal : Minggu / 5 Agustus 2012
Pukul : 13:00 - 15:00 WIB

5) Perayaan ASALHA Puja Agung 2556 TB Vihara Grha Buddha Manggala
Hari / tanggal : Minggu / 5 Agustus 2012
Pukul : 19:00 - 21:00 WIB
Dhammadesana oleh: Bhikkhu Guttadhammo Thera


6) Kursus Bahasa Mandarin Siswa-siswi Sekolah Minggu Buddhis Grha Buddha Manggala
Kursus bahasa Mandarin telah dimulai kembali dengan kelas baru, yang akan dilaksanakan setiap hari Minggu, pukul 11:00 s/d 12:00 WIB, dan kelas pertama akan dimulai pada hari Minggu, 5 Agustus 2012.
Biaya pendaftaran (termasuk uang buku) Rp. 50.000,-
Pendaftaran ditutup pada tanggal 5 Agustus 2012.
Pendaftaran dapat menghubungi Sdr. APRI 085668281992

7) Kursus Bahasa Mandarin Umum
Kursus Bahasa Mandarin untuk kelas dewasa/umum juga telah dibuka kelas baru, yang akan dilaksanakan setiap hari Minggu pukul 17:00 s/d 18:00 WIB, dan dimulai pada hari Minggu, 5 Agustus 2012 ini.
Pendaftaran dapat menghubungi Sdr. APRI 085668281992

8) Kursus Bahasa Jepang Umum (Kelas Baru)
Kelas bahasa Jepang akan dilaksanakan setiap hari Minggu, pukul 17:00 s/d 18:00 WIB, dan kelas akan dimulai pada hari Minggu, 12 Agustus 2012 pukul 17:00 s/d 18:00 WIB.
Pendaftaran dapat menghubungi Sdr. APRI 085668281992

9) Baksos - PATRIA Berbagi Kasih - Buka Puasa Bersama
DPC PATRIA Kota Batam kembali mengadakan BakSos dalam rangka ASALHA 2556 TB, dengan membagikan makanan buka puasa atau sembako pada:
Hari/tanggal : Minggu / 12 Agustus 2012
Pukul : 16:00 s/d selesai
Bagi Anda yang ingin ikut berpartisipasi, Anda dapat transfer dana ke rekening DPC PATRIA Kota Batam Bidang Sosial:
BANK CENTRAL ASIA (BCA)
No. Rek: 8210.289.446
Atas nama: NURMAYA PUSPITA SARA/HERMAN
Konfirmasi dana hubungi 085668013210 (Vivian).
Informasi lebih lanjut hubungi: Maya - 085765008622 dan Herman Tio 081277158880



10) Puja Bakti Umum Minggu ke-2
Hari/tanggal : Minggu/ 12 Agustus 2012
Pukul : 19:00 - 20:30 WIB

11) Pembacaan Pali-Vacana - Mangala Paritta - HUT Kemerdekaan RI ke-67
Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-67, kami mengajak segenap umat Buddha di Kota Batam, untuk turut bersama-sama memberikan melakukan kebajikan dan memberikan pengharapan luhur dengan memanjatkan Gatha, Sutta, dan Paritta Kebahagiaan demi kesejahteraan masyarakat dan Bangsa Indonesia.


Pembacaan Pali-vacana akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : Jumat, 17 Agustus 2012
Pukul : 09:00-10:00 WIB

11) Puja Bakti Umum Minggu ke-3
Hari/tanggal : Minggu/19 Agustus 2012
Pukul : 19:00 - 20:30 WIB

12) Puja Bakti Umum Minggu ke-4
Hari/tanggal : Minggu/26Agustus 2012
Pukul : 19:00 - 20:30 WIB

Semoga kegiatan yang kami susun memberikan manfaat bagi kita semua.

Salam MERDEKA,
Dayaka Sabha Vihara Grha Buddha Manggala